Jumat, 18 September 2015

Bulan Penuh Bunga


Hmm, baunyaa.. bau bau undangan nikah nih memasuki hari Raya Idul Adha gini..

Nah tepat sekali, bulan ini, lebih tepatnya dalam dua minggu kedepan, sudah siap, 6 undangan menanti di depan mata, kalau jadi sih 7, Hhe


Bulan-bulan nikahan ginilah juga, yang akan membuat teman2 petani krisan meraup banyak keuntungan, Karena biasanya d bulan ini merupakan salah satu bulan dengan omset penjualan bunga tertinggi.

Sudah tau krisan belumm sih?? hehe

itu yang biasa di pasang di dekor2 nikahan, yang bunga nya ada gede, ada kecil, tergantung tipenya siih

Di kebun yang kemarin aku sempet mengurus kesana, dalam sekali panen bisa mendapatkan 120 ikat lebih, bunga krisan. Dalam satu ikat biasanya berisi 10 tangkai. Jadii isinya seneng deeh kalau pas bulan-bulan gini, senengg panen, dan packing. Sambil lihat bunga-bunga ini harapannya kan hatinya bisa ikut berbunga-bunga gitu,, hehe,

Kalau hari panen sih biasanaya Senin sama Kamis, naah biar bunga awet, cuma direndam air gitu sih. Tapii setelah dipacking dengan rapi tentunya (diikat+kertas koran), agar bisa awet sampai ke tangan pelanggan.

Jadi para petani krisan ini biasanya sudah memprediksikan panen, setidaknya sasaran mereka adalah adalah bulan Desember, untuk perayaan Natal dan Tahun baru, juga di bulan Idul Adha yang notabene, banyak undangan bertebaran.

Jadi minimal mereka adakan nanam di 3-4 bulan sebelum hari-H, nahh dengan cara ini bisa untuk antisipasi suplay bunga, dan biasanya ditanam tidak serempak. Tujuannya agar tidak terjadi -over pada bunga karena kelamaan gak panen, atau bunga masih kecil-kecil


Di tempat yang kusuka ini- tepatnya di Pakem Kaliurang, ketinggian kebun penanamannya 500 mdpl, luasan lahan sekitar 4000 m, itu untuk kebin I, masih ada 2 kebun lagi siih.
Jadi disini ada beberapa plot, dan setiap plot itu memiliki umur tanam yang berbeda.
jadi misal di bedengan ini tanaman umur satu bulan, bedengan selanjutnya 2 bulan, dst, begitu.. sehingga sirkulasi pertumbuhan terus berjalan.
jadi di kebun ini gak akan deh namanya gak ada bunga, sudah pasti ada,,,

Cuma kalau setelah panen raya gini memang, panenan biasanya mulai menurun. sekalian untuk peremajaan lahan, dan perawatan tanaman.

Jadi kapan mau berkunjung?? Aku siap kok :D

I'm the farmer :D




The Gift :*





Related Posts:

  • Kunjungan - Fieldtrip KUNJUNGAN – FIELD TRIP My- First - backdrop project. how?? Selamat memasuki bulan Oktober, semoga menjadi bulan yang indah dan penuh petualangan. Day#1 Oktober ini diawali bulan ini dengan Fieldtrip/ Kunjungan lapa… Read More
  • Kujungan ke Green House Kemarin ada kunjungan anak-anak SD ke Balai. Salah satu nya mereka mengunjungi GreenHouse. Melihat anak-anak ini banyak yang tertarik dengan tanaman, jadi sedikit lebih lega, setidaknya semoga suatu saat nanti, masih ada gen… Read More
  • Mengenal Lahan Pasir Ketika mendengar tentang lahan pasir, apakah sekiranya yang terlintas di benak kalian? Pertanian di lahan pasir, apakah produktif, atau tidak? Dahulu sebelum aku mengenalnya, kupikir juga lahan pasir itu daerah yang ta… Read More
  • HIDROPONIK Mungkin sekarang ini sudah sering mendengar tentang hidroponik?? Apa sih itu hidroponik? Hidroponik adalah budidaya menanam dengan memanfaatkan air tanpa menggunakan tanah dan menekankan pada pemenuhan kebutuhan nutrisi … Read More
  • Bulan Penuh Bunga Hmm, baunyaa.. bau bau undangan nikah nih memasuki hari Raya Idul Adha gini..Nah tepat sekali, bulan ini, lebih tepatnya dalam dua minggu kedepan, sudah siap, 6 undangan menanti di depan mata, kalau jadi sih 7, Hhe Bulan-… Read More

0 komentar:

Posting Komentar